Penyanyi Judika baru-baru ini mengalami cedera di pelipisnya. Cedera pelipis itu didapatkannya saat bermain sepakbola bersama Selebritis FC di Lapangan ABC Senayan, Jakarta, pada Senin, 23 Januari 2023.
Lewat Instastory, penyanyi berusia 44 tahun itu mengunggah foto selfie yang memperlihatkan luka robek di pelipisnya.
\”Oleh-oleh main bola hari ini…,\” tulis Judika.
Rupanya, luka itu didapatkannya saat akan menyundul bola. Namun, kepala Judika tak sampai menyundul bola, kepalanya justru beradu dengan kepala lawan.
\”Tabrakan, biasa sama lawan. Bolanya fifty-fifty, bola di atas, aku sundul. Kepala dia tinggi, palanya (jadi sundul) pelipis aku. Ini robek. Memang dalam,\” ujar Judika menjelaskan kronologi kejadian.
Judika pun langsung menjahit lukanya itu. Tak lama setelahnya, ia kembali mengunggah foto selfie di Instastory yang memperlihatkan bahwa lukanya sudah dijahit.
\”Sudah aman enam jaitan saja sodara-sodara,\” ujar Judika.
Meski ini menjadi pengalaman pertamanya mendapat cedera seperti itu, Judika mengaku tak panik. Beberapa jam setelah mendapat jahitan di lukanya, Judika kembali tampil di salah satu ajang pencarian penyanyi berbakat sebagai juri.
Dilansir dari: medcom.id