Sai100Fm —Juventus harus gigit jari dalam upaya mendapatkan Frenki de Jong. Penawaran Si Nyonya Tua ditolak mentah-mentah oleh Barcelona.
Barca masih ingin mempertahankan De Jong yang didatangkan musim panas lalu. Meskipun penampilan gelandang asal Belanda itu masih belum memenuhi ekspektasi.
Tak seperti saat memperkuat Ajax Amsterdam, De Jong baru mempersembahkan dua gol dan empat assist dari 37 penampilannya bersama Barca di seluruh kompetisi.
Namun laporan Sport, Barcelona telah menolak penawaran Juventus. Bahkan tim Katalan tak akan meladeni berapa pun penawaran kepada pemain 23 tahun itu musim panas ini.
Hal itu membuat Juventus gagal mempertemukan kembali De Jong dengan mantan rekan setimnya, Matthijs de Ligt. Di mana kapten Ajax musim lalu itu berhasil didatangkan Juventus ke Allianz Stadium.
Sementara, Barcelona sendiri lebih tertarik fokus untuk mendapatkan Timo Werner. Penyerang Red Bull Leipzig itu menjadi target Azulgrana musim panas ini.
Werner menjadi alternatif lain bagi Barca jika transfer Lautaro Martinez dari Inter Milan menemui kegagalan. Namun Barca harus bersaing dengan klub lain, karena Werner juga menjadi incaran Liverpool dan Manchester United.