Ramadhista Akbar, gitaris yang dikenal sebagai anggota Nidji, telah meluncurkan single solo yang berjudul \”Seek Happines\”.
\”\’Seek Happines\’ sebuah komposisi yang menceritakan tentang perjalanan mencari kebahagiaan dimana setiap orang berbeda takaran levelnya, karena pikiran kita sendiri yang menciptakan dimana kadar cukupnya,\” seperti tertulis dalam keterangan persnya
Dalam proses pembuatan single ini, Rama berkolaborasi dengan Iswara Giovani sebagai penata musik dan multi-instrumen.
Baca juga : Tunjukkan Evolusinya, Afgan akan Gelar Konser ‘Afgan Evolution’
Proses mixing dilakukan oleh Ano Stevano, dan mastering dilakukan oleh Pete Maher. Sedangkan artwork dan visual video dipercayakan kepada SALT.
\”Seek Happines\” merupakan lagu yang sudah ditulis oleh Rama pada tahun 2016, kemudian diperbaiki dan disempurnakan pada tahun 2021. Peluncuran single ini bertepatan dengan hari ulang tahun Rama, yaitu pada tanggal 6 Juni 2023.