Jakarta: Band rock legendaris Edane akhirnya merilis singel terbaru mereka berjudul Si Bangsat (Sesuka Lo), pada 3 Agustus 2020. Lagu ini merupakan hasil kolaborasi Edane dengan vokalis NTRL, Bagus Dhanar Dhana.
“Jadi awalnya mas Eet Sjahranie (gitaris Edane) udah minta lagu beberapa tahun lalu. Akhirnya kesampaian kasih lagunya dalam bentuk demo di JogjaRockarta 2019,” kata Bagus melalui konferensi pers virtual, Senin 3 Agustus 2020.
Bagus menuturkan, judul lagu Si Bangsat (Sesuka Lo) yang dia tulis memang terdengar kasar dan keras. Namun sebetulnya lagu ini bercerita tentang kebebesan yang bertanggung jawab.
“Liriknya tentang orang yang bebas namun bertanggungjawab. Lagu ini berpesan apapun yang dikatakan orang lain sama lo itu biarin aja, selama lo enggak ganggu mereka dan lo masih ada di aturan yang berlaku sekarang, so what, go ahead,” papar Bagus.
Sementara itu, gitaris Edane, Eet Sjahranie, membeberkan alasannya ingin berkolaborasi dengan Bagus di lagu tersebut. Mereka ingin memberikan angin segar dalam band Edane lewat lagu Si Bangsat (Sesuka Lo).
“Edane terbuka berkolaborasi dengan siapa saja dan genre apa saja. Kolaborasi ini menurut gue membawa angin segar untuk kami,” papar dia.
Lagu ini juga menjadi singel pembuka untuk album Edane yang akan datang. Namun Eet tak memberikan informasi detil kapan band tersebut akan merilis album terbaru mereka setelah The Beast (1992), Jabril (1994), Borneo (1996), 170 Volt (2002) dan Edan (2010).
“Tentunya kita fokus fengan materi kita masing-asing untuk next album,” tandas Eet.
Adapun lagu Si Bangsat (Sesuka Lo) yang diciptakan Bagus diramu ulang oleh Edane dengan genre rock kental yang sarat unsur heavy. Lagu ini yang diproduseri oleh Eet Sjahranie dan Bayu Randu tersebut sudah bisa didengarkan di berbagai platform musik digital.