The Apurva Kempinski Bali menggelar pertunjukkan musik bertajuk \’Antologi Musik Indonesia\’. Untuk menyukseskannya, The Apurva Kempinski Bali melakukan kolaborasi apik bersama seniman, komposer, dan musisi ternama Indonesia, salah satunya Aksan Sjuman.
Program ini merupakan cerminan buku musik dengan judul serupa yang mana tertuang sejarah dan arsip musik dari sejumlah lagu ternama Indonesia pada era terdahulu. Buku seri pertama berjudul ‘Antologi Musik Klasik Indonesia: Vokal dan Piano Seriosa’ dan seri ke-2 berjudul \’Antologi Musik Indonesia: Musik Jazz dan Musik Populer\’.
Acara peluncuran karya buku musik ini digelar pada Rabu 29 Maret 2023 lalu di bar ikonik resor The Apurva Kempinski Bali, L’Atelier by Cyril Kongo. Di sana, para tamu dijamu secara eksklusif dengan narasi, musik, dan penampilan dari Aksan Sjuman serta pianis terkemuka, Mery Kasiman.
\”Musik menggambarkan keanekaragaman budaya negara ini dan melalui kampanye Powerful Indonesia 2023, kami dapat merayakan dan memperingati peran penting dari musik Indonesia.”, ujar Vincent Guironnet selaku General Manager The Apurva Kempinski Bali.
Di bawah naungan Dewan Kesenian Jakarta (DKJ), pertunjukkan musik ini menggandeng sejumlah musisi berpengaruh, yakni Aksan Sjuman, Anusirwan, Anto Hoed, Otto Sidharta, Anursiwan, Aisyah Sudiardo Peltscher, dan Budi Utomo Prabowo.
“Karya ini merupakan wujud nyata usaha kami, para seniman yang tergabung dalam wadah Dewan Kesenian Jakarta, untuk melestarikan kesenian Indonesia, khususnya di bidang musik,\” ujar Aksan Sjuman.
Bagi kamu yang ingin mengeksplorasi dan menyaksikan pertunjukkan musik istimewa tersebut, The Apurva Kempinski Bali memberikan guest experience tersebut di Lobi resor, yang mana musisi Truedy tampil di resor ini secara rutin. Penampilannya dapat para tamu saksikan di Pendopo Lobby resor setiap hari Sabtu, pukul 16.00-18.00.
Dilansir dari Medom.id