Jakarta: Penyanyi Andien mengabarkan kondisi sang ayah, Didiek Hariadi, membutuhkan donor plasma konvalesen karena diduga terpapar covid-19. Ia pun membuat pengumuman di Instagramnya dan akhirnya mendapatkan donor tersebut.
\”Urgent. Saat ini ayah saya atas nama Didik H membutuhkan plasma convalescent dengan Gol darah O rhesus +. Ayah saya sedang dirawat di ICU RS Fatmawati,\” tulis Andien di akun Instagramnya.
Ia menjelaskan bahwa ada sejumlah syarat yang harus dipenuhi pendonor plasma darah. Salah satunya, pendonor pernah terpapar covid-19 dan kini telah sembuh alias hasil swab test negatif.
Kemudian, bersedia menjalankan rapid tes. Lalu, berjenis kelamin laki-laki dengan golongan darah O. Andien pun mencantumkan nomor telepon yang bisa dihubungi sang pendonor.
\”Apabila saudara/teman memiliki info terkait donor yang kami cari, mohon menghubungi nomor kontak di bawah ini, Daniel (081398041422). Atas perhatian saudara kami ucapkan terima kasih,\” tulisnya.
Pengumuman yang dibuat itu tersebar dengan cepat, bahkan diunggah ulang oleh sejumlah selebritas. Tiga di antaranya ialah penyanyi Ruth Sahanaya, Melly Goeslaw, dan Vidi Aldiano.
Lantaran bantuan pendonor telah didapatkannya, Andien pun menghapus unggahannya tersebut. Ia mengganti postingan baru, mengucapkan terima kasihnya.
\”Ini memang bukan saat yang mudah bagi kami, tapi atas nama keluarga, saya pribadi ingin berterima kasih pada teman-teman semuanya atas perhatiannya untuk ayah saya,\” tuturnya.
\”Donor plasma untuk ayah saya saat ini sepertinya sudah cukup. Semoga bantuan teman-teman semua dibalas Allah SWT. Mohon doanya supaya ayah saya diberikan kesembuhan seperti sedia kala,\” tambahnya.
Ibu dua anak ini menyatakan tentang keajaiban yang datang dalam wujud manusia dengan hati baik. Tidak peduli kenal atau tidak kenal, namun bersedia membantu orang lain.
\”I believe in humanity, I believe in you and me,\” pungkasnya.
Dilansir dari: medcom.id