Bandar Lampung (Sai100fm.id)—Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, Komunitas Gham Berkain mengumumkan pertunjukan boneka bertajuk Kisah Radin Intan II mulai 22–24 November 2024. Komunitas Gham Berkain juga menggandeng Lampung Post sebagai sebagai media partner dalam acara tersebut.
Dalam konferensi pers di Hotel Holiday Inn Bandar Lampung, Minggu (10/11/2024), Rico Febrian, co-founder Gham Berkain, mengatakan acara ini bertujuan mengenalkan generasi muda pada sejarah perjuangan Radin Intan II. Beliau merupakan salah satu pahlawan nasional dari Lampung yang berjuang melawan penjajahan di Tanah Air.
Menggunakan boneka sebagai media utama, pertunjukan ini menggabungkan seni drama, tari, dan musik untuk menceritakan kembali kisah heroik Radin Intan II. Harapannya pertunjukan tersebut dapat menyentuh hati penonton dari berbagai kalangan.
“Melalui pertunjukan ini, kami ingin menanamkan semangat kepahlawanan dan cinta Tanah Air kepada anak-anak serta orang dewasa,” ujar Rico Febrian.
“Kami berkomitmen untuk terus memopulerkan budaya dan sejarah Lampung agar selalu hidup di hati masyarakat, khususnya generasi muda,” ujarnya.
Rico pun mengharapkan pertunjukan Kisah Radin Intan II ini dapat menarik minat keluarga, sekolah, dan komunitas untuk menikmati hiburan edukatif yang kaya nilai budaya dan sejarah. Gham Berkain juga berupaya menghadirkan pengalaman baru bagi anak-anak di zaman modern, sekaligus menjadi media bagi para orang tua untuk memperkenalkan sejarah Lampung kepada anak-anak mereka dengan cara yang menarik.
Pertunjukan akan berlangsung selama tiga hari di Taman Budaya Bandar Lampung. Peminat sudah dapat memesan tiket mulai sekarang. Untuk informasi lebih lanjut mengenai jadwal dan harga tiket, bisa melihat di Instagram resmi Komunitas Gham Berkain melalui @Gham.Berkain.
Adapu Komunitas Gham Berkain merupakan komunitas yang berfokus pada pelestarian budaya dan sejarah Lampung. Melalui pertunjukan Kisah Radin Intan II, Gham Berkain berupaya menghadirkan karya yang menginspirasi dan mengedukasi melalui seni pertunjukan yang menampilkan nilai-nilai kepahlawanan lokal.