Kesuksesan lagu Drivers License membuat nama Olivia Rodrigo melejit. Tak pelak, kehidupan pribadinya pun menjadi menarik untuk dikulik. Salah satunya adalah hubungan cinta segitiga antara Olivia Rodrigo, Joshua Bassett, dan Sabrina Carpenter.
Joshua Bassett merupakan rekan main Olivia saat membintangi serial Disney High School Musical: The Musical: The Series, sedangkan Sabrina Carpenter merupakan penyanyi yang juga beberapa kali membintangi serial dan film Disney, salah satunya serial Girl Meets World.
Seakan membawa drama Disney ke dunia nyata, ketiga bintang tersebut terlibat drama saling sindir melalui lagu.
Olivia merilis Drivers License yang liriknya dianggap merujuk pada hubungan Joshua dan Sabrina. Beberapa hari setelahnya, Joshua merilis lagu Lie, Lie, Lie yang dianggap menyindir Olivia. Selanjutnya, Sabrina merilis lagu Skin yang diangap sebagai balasan untuk lagu Drives License.
Kisah dimulai dari Olivia dan Joshua yang dikabarkan menjalin hubungan dekat pada 2020. Mereka digosipkan terlibat cinta lokasi, meski keduanya belum pernah mengonfirmasi soal hubungan mereka.
Namun, pada Juli 2020, Joshua digosipkan dekat dengan wanita lain yaitu Sabrina. Keduanya bertemu ketika terlibat aksi Black Lives Matter di Los Angeles. Mereka juga merayakan halloween bersama pada Oktober 2020.
Pada Juli 2020, Joshua merilis lagu Anyone Else yang bercerita tentang pengalaman mencintai seseorang yang telah menjalin hubungan dengan orang lain. Para penggemar berspekulasi bahwa Olivia adalah super inspirasi Joshua untuk lagu ini.
Enam bulan setelahnya, Olivia debut sebagai penyanyi solo dengan merilis lagu Drivers License pada 8 Januari 2021.
Para penggemar menganggap bahwa Joshua dan Sabrina adalah sumber inspirasi di balik lagu ini, karena dalam lirik lagunya Olivia menyebut istilah “perempuang berambut pirang” dan “berusia lebih tua”, di mana deskripsi itu cocok dengan Sabrina.
Seminggu usai Drivers License rilis, Joshua merilis lagu Lie, Lie, Lie pada 15 Januari 2021. Seakan membalas lagu Drivers License, Joshua menunjukkan adegan di mana ia menyetir mobil seorang diri dalam video musiknya, sambil menyanyikan lirik berikut.
Drama sindir menyindir belum usai, tepat seminggu berikutnya, Sabrina merilis lagu Skin pada 22 Januari 2021. Lagu itu diyakini merupakan balasan untuk lagu Drivers License milik Olivia yang telah menyebutnya dengan istilah “blonde girl”.