Musisi hip-hop Kanye West membuat pernyataan mengejutkan dengan mundur dari salah satu festival musik terbesar di dunia, Coachella, yang digelar di California, Amerika Serikat.
West awalnya dijadwalkan tampil di Coachella pada 17 dan 24 April 2022. Namun sumber terpercaya mengatakan kepada TMZ bahwa West urung tampil di Coachella.
Mundurnya West dari Coachella diumumkan satu hari setelah kemenangannya di Grammy Awards, Senin, 4 April 2022 WIB. Dalam Grammy Awards, West menang dua kategori, yaitu Lagu Rap Terbaik (lewat single \”Jail) dan Penampilan Rap Melodi Terbaik (lewat \”Hurricane).
Meski menang dua trofi sekaligus, Kanye sendiri dilarang tampil di ajang penghargaan paling bergengsi insan musik se-dunia itu dikarenakan sikapnya yang dinilai buruk di media sosial akhir-akhir ini.
Sejauh ini pihak West belum memberikan keterangan lebih lanjut tentang keputusan batal tampil di Coachella.
Coachella sendiri akan menghadirkan sejumlah musisi besar dunia, antara lain Harry Styles dan Billie Eilish.
Dilansir dari: medcom.id