Musisi elektronik Sam Shepherd atau yang dikenal dengan nama panggung Floating
Points telah merilis single terbarunya berjudul “Vocoder” melalui label musik Ninja Tune yang menjadi rilisan pertamanya sejak album Promises miliknya yang dinobatkan sebagai #1 Best Album of 2021 oleh TIME Magazine.
Pada tahun 2019, album Crush milik Floating Points dihujani pujian dari Resident Advisor yang memasukkan Sam “dalam jajaran produser berbakat luar biasa dari Inggris dalam satu dekade terakhir” dan memanggilnya sebagai seorang “musisi renaisans yang unggul.\” Poin itu kemudian kembali dibuktikan oleh Sam lewat album ‘Promises’ yang ia rilis pada 2021.
Sebuah album bersejarah yang ditulis oleh Sam dan direkam bersama Pharoah Sanders & the London Symphony Orchestra, album Promises sukses duduk di posisi #1 berbagai list Best of 2021 dalam beberapa publikasi.
Dikenal dengan komposisi musik elektroniknya yang kompleks dan progresif, Floating Points menyajikan sebuah perpaduan sound yang brilian lewat berbagai genre termasuk house, techno, jazz, soul dan musik klasik yang akan membangkitkan gairah para penghuni lantai dansa.
Dengan setumpuk pengakuan global dan lebih dari 100 juta stream dari berbagai platform streaming musik, nama Floating Points tampil di panggung festival-festival ternama dunia termasuk Laneway Festival Singapore, Wonderfruit (Thailand), dan Sónar Hong Kong Festival.
Dilansir dari: medcom.id