Musisi asal Kanada, Avril Lavigne, resmi merilis album ke-tujuh berjudul Love Sux. Album ini dirilis lewat DTA Records, sebuah perusahaan rekaman yang didirikan drummer Blink-182, Travis Barker.
Love Sux berisi 12 lagu termasuk dua single yang telah dirilis, \”Bite Me\” dan \”Love It When You Hate Me\” feat. Blackbear. Album ini juga menandai babak baru perjalanan musik Avril dengan tetap mempertahankan gaya pop-punk dan karakternya yang khas.
Kini, Avril siap menggelar tur album barunya. Dia akan memulai dari Kanada, pada Mei mendatang, dan tampil di sejumlah festival antara lain When We Were Young Festival, Firefly Festival, dan Boston Calling Music Festival.
Pada 10 Maret ini, Avril juga akan menggelar konser eksklusif di The Roxy di Los Angeles untuk SiriusXM dan Pandora\’s Small Stage Series.
Soal album baru dan kerja sama dengan Travis Barker, Avril merasa pengalaman itu adalah sesuatu yang berharga dalam perjalanan kariernya.
\”Membuat album dengan Travis sangat menyenangkan, kami telah bekerja bersama 15 tahun yang lalu… dan kemudian kami bertemu kembali lewat album ini dan dia menunjukkan perkembangan,\” kata Lavigne.
Selain Travis, personel Blink-182 lain yang terlibat dalam album Love Sux adalah Mark Hoppus. Mark membawakan lagu bertitel \”All I Wanted\”. Kolaborasi lain dalam album ini juga datang dari track \”Bois Lie\” yang dibawakan bersama Machine Gun Kelly.
Dilansir dari: medcom.id