Trio asal Australia, PNAU sedang berada di puncak kejayaan mereka. Kolaborasi mereka dengan Elton John dan Dua Lipa di single “Cold Heart” menjadi salah satu lagu hit di seluruh dunia sepanjang tahun 2021 dan mengumpulkan lebih dari 1.5 miliar stream hingga saat ini, serta menjadi single #1 di berbagai negara termasuk di Inggris, dan berhasil mencapai posisi 7 di chart Hot 100 Billboard Amerika Serikat.
Tidak hanya itu, di tahun 2022 mereka meraih penghargaan Top Dance/Electronic Song di Billboard Music Awards, dan Best Collaboration di American Music Awards, serta nominasi di BRITs (Song of the Year) dan Ivor Novellos. Tahun ini PNAU juga berkontribusi di album soundtrack film ELVIS dan merilis remix untuk “Turn Up The Sunshine” dari Diana Ross dan Tame Impala serta “2 Be Loved” dari Lizzo.
Hari ini PNAU merilis kolaborasi superstar terbaru mereka sejak “Cold Heart” menyinari chart lagu dunia. Single baru mereka, “You Know What I Need”, merupakan hasil kolaborasi mereka dengan Troye Sivan, sang “bintang pop yang sempurna” (TIME), yang dikenal dengan berbagai hitnya termasuk “i’m so tired” (dengan Lauv), “YOUTH”, dan “Strawberries & Cigarettes”. Single ini juga dirilis dengan video klip hasil animasi AI yang menarik yang sudah bisa ditonton di tautan ini.
“You Know What I Need” adalah sebuah momen besar bagi kedua musisi asal Australia ini yang menampilkan bakat vokal Troye yang unik di atas produksi musik synth-pop ala PNAU yang adiktif dan catchy, lengkap dengan sentuhan disko modern. Dengan 36 juta monthly listeners secara total antara PNAU dan Troye Sivan di Spotify, tidak heran jika single ini akan dengan cepat memuncaki berbagai tangga lagu di seluruh dunia.
Nick Littlemore dari PNAU berbagi, “Sangat menyenangkan berkolaborasi dengan Troye lagi! Ketika kami menulis lagu ini, kami tak menyangka akan sangat beruntung dan bisa menghadirkan Troye Sivan untuk menyanyikan lagu ini dan membagikan kreativitasnya di dunia musik PNAU.”
Troye Sivan menambahkan, “Aku sangat senang lagu ini dirilis tepat sebelum musim panas di Australia. Bagiku lagu ini sangat cocok untuk festival di pantai, dan aku tak sabar untuk membagikannya kepada para pendengar.”
Video klip untuk “You Know What I Need” juga sangat inovatif dan menampilkan kecanggihan teknologi AI modern yang sangat mengagumkan. Video klip ini menampilkan Troye dalam berbagai rupa dan wujud, namun kita masih bisa mengenali Troye. Walau terlihat futuristik, proses pembuatan video ini dimulai dengan sangat konvensional — Troye adegan-adegannya menggunakan handphone-nya sendiri. Video ini kemudian dipadukan dengan teknologi AI, dan hasilnya adalah sebuah video eksperimental yang mengagumkan. Dalam seluruh prosesnya, PNAU hanya memberikan satu masukan, “Bisakah kalian membuat videonya terlihat lebih trippy?”
Produser video musik Kuba Matyka berbagi, “Ide untuk video ini memang cukup gila dari awal, mereka memintaku untuk membuatnya terlihat seperti salah satu adegan di film ‘2001: Space Odyssey’. Ini merupakan salah satu ide paling keren yang aku pernah dapatkan, dan kami baru-baru ini menggunakan berbagai teknologi modern dalam membuat visual untuk Netflix dan Hania Rani, jadi kami memang cukup terbiasa dengan ide-ide gila.”
PNAU adalah trio elektronik multi-platinum peraih penghargaan ARIA yang terdiri dari Nick Littlemore (Empire of the Sun, Vlossom, Teenager), Peter Mayes, dan Sam Littlemore. Dikenal dengan karir ekstensif yang dimulai dari klub-klub underground sampai lantai dansa festival di Australia, trio ini telah melalui berbagai kesuksesan selama beberapa tahun terakhir ini, dengan hit-hit multi-platinum “Go Bang” dan “Chameleon” yang meraih berbagai penghargaan di ARIA Awards dan masuk ke chart Billboard Dance. PNAU juga terus berkolaborasi dengan sejumlah musisi terbesar dunia dan siap merilis berbagai kolaborasi besar di tahun 2023. Mereka juga terus mengembangkan talenta-talenta muda melalui label rekaman mereka, Lab78.
Sepuluh miliar stream adalah sebuah pencapaian yang hanya dapat diklaim oleh segelintir musisi, dan mencapainya pada usia 26 tahun adalah hal yang luar biasa. Belum lagi tampil di film Boy Erased dan X-Men Origins: Wolverine, berbagai kolaborasi fashion, dengan audiens lebih dari 20 juta di dunia maya, hanya satu oranglah yang bisa mencapai semua itu, Troye Sivan. Tak berhenti di situ, ia juga meraih berbagai penghargaan seperti Billboard Music Award, tiga MTV Europe Music Awards dan dua GLAAD Media Awards. Selain itu, “Revelation”, kolaborasinya dengan Jónsi untuk film Boy Erased, meraih nominasi Golden Globe untuk Best Original Song – Motion Picture dan terpilih untuk nominasi Oscar. Troye juga tampil bersama aktris dan model Karrueche Tran dan supermodel Tyson Beckford dalam kampanye Valentine untuk brand Ivy Park dari Beyoncé, dan ia juga akan tampil dalam serial HBO karya The Weeknd yang akan datang, The Idol.
Dilansir : medcom.id