Jakarta: Mantan penyanyi cilik Renaldy Denada Rachman mengungkap bahwa dirinya telah pindah agama. Lahir di keluarga yang menganut agama Islam, Dena mengaku sempat tak percaya adanya Tuhan.
“Aku bukan orang yang percaya (Tuhan) sebelumnya karena experience gue, pengalaman gue,” ucap Dena Rachman di channel YouTube Daniel Mananta Network.
“Pergumulan hidup gue ditambah lagi dengan apa yang orang-orang bilang. Doktrin-doktrin, stigma-stigma, gue jadi enggak percaya,” tambahnya.
Ia mengatakan penyebab dahulu dirinya tidak percaya Tuhan ialah adanya kekecewaan. Dena muda kecewa dengan Tuhan karena dia berbeda dari manusia lain.
“Kalau emang lu ada dan lu sayang sama umat lu, kenapa gue dibikin kayak begini? Jadi, aku sangat penuh kebencian waktu itu,” ungkapnya.
Hidupnya penuh dengan kekecewaan. Apalagi, dirinya yang terlahir sebagai pria, namun memiliki sikap seperti perempuan. Keputusan menjadi transgender pun diambilnya.
Saat melalui gejolak kehidupan, Dena yang kala itu sedang terpuruk, berada di Los Angeles, Amerika Serikat. Ia memerhatikan tata cara ibadah di suatu gereja dan hatinya merasakan kedamaian. Terlebih, saat ia mendengat kalimat yang membuatnya bangkit dari keterpurukan iru.
“Gue masih ingat waktu itu, jadi ada kata-katanya kayak gini, ketidakberdayaan adalah suatu situasi. Tidak adanya harapan adalah suatu keputusan,” jelasnya.
Ketika memutuskan pindah agama, keluarganya sempat terkejut dengan keputusan Dena tersebut. Bahkan, kata Dena, keluarga lebih mudah menerima keputusan Dena menjadi wanita.
Namun, hal tersebut bisa ditangani dengan baik. Keluarga merupakan sosok paling penting dalam hidup Dena dan ia bersyukur keluarganya selalu terbuka dengan keputusan hidup Dena.
“Gue cukup berterima kasih dan bersyukur punya keluarga yang open minded. Jadi, mereka benar-benar tahu perjalananku, mereka tahu dari mana asalku, dan kenapa gue memilih pilihan gue, apa pun itu,” pungkasnya.