Jakarta (Sai100fm)–Konflik Israel-Palestina memicu reaksi dari sejumlah musisi di seluruh dunia yang mengecam pendudukan Zionis di Palestina dan membuatkan lagu. Salah satunya adalah Kehlani, seorang seniman terkenal.
Dilansir dari Themessenger, dia menandatangani surat People Forum’s Artists Against Apartheid yang diunggah akun Instagram pribadinya pada Kamis, 19 Oktober 2023.
“Sebagai seniman dan produser budaya, kami bergandengan tangan dengan masyarakat dunia dan rakyat Palestina yang heroik, untuk menghentikan perang genosida ini dan mengakhiri 75 tahun pendudukan,” tulis surat tersebut yang diunggah di akun Instagram pribadi Kehlani.
Baca Juga: Kalimat Viral “Pinjam Seratus” Dolah Jadi Single Oleh Band Pop-Punk Asal Bekasi
Selain Kehlani, sejumlah musisi lain juga menyuarakan dukungan mereka untuk Palestina melalui lagu.
Berikut musisi yang menyanyikan lagu tentang Palestina
1. Melly Goeslaw, dkk
Melly Goeslaw dan sejumlah musisi terkenal Indonesia merilis lagu “Jangan Menangis” pada Mei 2021 sebagai bentuk dukungan mereka terhadap Palestina. Lagu tersebut diunggah Melly Goeslaw di akun Instagram-nya pada Jumat, 4 Mei 2021.
Baca Juga: Bisma “Smash” Ikuti Kompetisi Dance Tingkat Dunia Wakili Indonesia
Musisi yang terlibat dalam lagu ini yaitu Krisdayanti, Opick, Rossa, Syahrini, Raffi Ahmad, Irwansyah, Zaskia Sungkar, Armand Maulana, Baim Wong, Arie Untung, Dude Harlino, Roger Danuarta, Cakra Khan, Iis Dahlia, Irfan Hakim, dan masih banyak lagi yang lainnya.
2. Maher Zein
Musisi Swedia keturunan Lebanon ini merilis lagu “Palestine Will Be Free” yang menjadi simbol harapan bagi rakyat Palestina. Maher Zein yang awalnya belajar teknik aeronautika memutuskan untuk berkarier sebagai produser musik dan merilis album debutnya, Thank You Allah, pada November 2009.
3. Roger Waters
Mantan anggota Pink Floyd ini melalui lagu “We Shall Overcome” yang ditulisnya pada 2010 mengajak orang untuk bersatu melawan ketidakadilan. Meskipun meninggalkan Pink Floyd pada 1985, dia terus menyuarakan pesan perdamaian dan keadilan.
4. Michael Heart
Musisi Suriah ini menciptakan lagu “We Will Not Go Down” pada Januari 2009. Lagu ini menggambarkan penderitaan warga Palestina di Gaza dan menunjukkan dukungannya terhadap kemerdekaan Palestina.