Jakarta: Artis Baim Wong mendapatkan banyak kritik dari sejumlah netizen (warga net) hingga kalangan sesama selebriti. Hal ini terkait dengan unggahan di akun Instagramnya yang dinilai tidak layak.
Suami Paula Verhoeven itu mengunggah video yang memperlihatkan ular memilit tubuh monyet. Monyet yang bernama Chicco itu tengah tertidur, kemudian Baim melilitkan ular di tubuh si Chicco.
“@chicco.jerikho lagi tidur, dibangunin,” tulis Baim sebagai caption video tersebut
Pada video itu juga terlihat beberapa orang yang membangunkan si monyet dari tidur lelapnya. Lantaran dibangunkan dengan cara dikagetkan, Chicco pun terkejut dengan kondisi tubuhnya yang dililit ular berwarna kuning.
Chicco bahkan loncat berusaha melarikan diri dari lilitan ular itu. Chicco Jerikho pun memberikan komentar karena dirinya di-mention dalam postingan itu.
“Waduuu. Ce es gue lagi tidurr tuhh kasiaan,” respons Chicco Jerikho di kolom komentar.
Video tersebut diunggah di akun Instagram milik Baim Wong. Meskipun, belum diketahui apakah Baim sendiri yang merekam aksi jahil terhadap seekor monyet yang sedang tertidur pulas itu.
Namun, konten yang dibuat Baim Wong untuk bercandaan atau guyonan justru menuai banyak kritikan pedas dari sejumlah pihak. Termasuk Naysilla Mirdad dan Richard Kyle.
“Kasian ah,” tulis Naysilla.
“Enggak pantas bro. Don’t exploit animal buat hiburan,” tulis Richard Kyle.