SM Entertainment telah mengumumkan kelompok musik baru yang akan membuat debutnya pada bulan September mendatang. Kelompok ini terdiri dari tujuh pria dan akan diberi nama RIIZE, demikian seperti dilaporkan oleh Soompi.
Penggunaan nama RIIZE merupakan gabungan dari dua kata, yaitu “RISE” yang berarti bangkit, dan “REALIZE” yang berarti sadar. Gabungan ini memiliki makna bahwa kelompok ini akan bangkit dan bersama-sama mewujudkan impian mereka. Musik yang akan mereka bawakan dikarakterisasikan sebagai pop emosional.
SM Entertainment menegaskan bahwa anggota grup baru ini dipilih dengan hati-hati dan memiliki keterampilan dan penampilan visual yang luar biasa. Mereka percaya bahwa kelompok ini akan membawa perubahan signifikan dalam dunia musik.
Baca juga :Kim Sejeong, Akhirnya Akan Rilis Album Baru Setelah 2 Tahun
“RIIZE terdiri dari tujuh anggota terbaik yang memiliki keterampilan dan visual,” kata perwakilan dari SM Entertainment, sebagaimana dikutip dari Soompi pada tanggal 31 Juli 2023.
Setiap anggotanya memiliki kepribadian dan daya tariknya sendiri. SM Entertainment optimis bahwa kelompok ini akan mencatat sejarah baru dalam dunia musik.
Baca juga : Stray Kids Siapkan Rangkaian Spesial Rayakan Anniversary Fandom STAY
“Para anggota ini, dengan ciri khas dan kekuatan unik masing-masing, akan memulai perjalanan yang luar biasa sebagai satu tim, dan bersama-sama mereka akan mencatat babak baru dalam sejarah musik,” tambah perwakilan SM Entertainment.
Mereka akan memperkenalkan anggotanya melalui akun Instagram yang akan diluncurkan pada tanggal 1 Agustus 2023 sebagai bagian dari upaya promosi mereka menjelang debut pada bulan September mendatang.
RIIZE akan menjadi kelompok musik baru dari SM Entertainment setelah debutnya Aespa pada tahun 2020, dan juga akan menjadi kelompok pria di bawah naungan SM Entertainment setelah NCT.