Bioskop Trans TV malam ini, Rabu (16/6), akan menayangkan The Expendables (2010) pada pukul 21.30 WIB. Berikut sinopsis film The Expendables yang dibintangi Sylvester Stallone dan Jason Statham ini.
Film ini fokus pada sekelompok tentara bayaran elit yang berbasis di New Orleans bernama The Expendables. Tim yang dipimpin Barney Ross (Sylvester Stallone) itu memiliki lima anggota, salah satunya Lee Christmas (Jason Statham).
The Expendables disutradarai dan ditulis oleh Stallone yang juga menjadi pemeran utama dalam film ini. Film yang diproduksi dengan biaya US$80 juta ini berhasil meraup pendapatan sebesar US$274,5 juta.
Saksikan film ini di Trans TV malam ini. Sebelum itu Bioskop Trans TV akan menayangkan The Dinosaur Project pada pukul 19.30 WIB dan setelah itu akan menayangkan Hummingbird (Redemption) pada 23.30 WIB.
Dilansir dari: cnnindonesia.com