Serial superhero She-Hulk: Attorney at Law mulai tayang di Disney Plus Hotstar. Bagian dari Marvel Cinematic Universe ini (MCU) ini memiliki sembilan episode.
She-Hulk menceritakan tentang pengacara bernama Jennifer Walters (Tatiana Maslany) yang berubah menjadi She-Hulk. Serial komedi ini disutradarai oleh Kat Coiro dan Anu Valia.
Berikut sejumlah fakta tentang serial She-Hulk: Attorney at Law yang perlu Anda tahu:
1. Jennifer Walters seorang pengacara
Sebelum menjadi She-Hulk, Jennifer Walters merupakan orang biasa yang berprofesi sebagai pengacara. Fakta itu persis seperti yang diceritakan dalam komik, yakni pengacara khusus menangani kasus-kasus superhero.
2. Asal mula Jennifer menjadi She-Hulk
Dalam trailer, diceritakan asal mula perubahan Jennifer menjadi She-Hulk. Jennifer menjadi sebuah eksperimen yang dilakukan sepupunya, Smart-Hulk alias Bruce Banner.
Jennifer masuk dalam sebuah ruangan kaca. Hingga akhirnya, ia mengerang kesakitan dan berubah menjadi She-Hulk dengan dalam ruangan tersebut.
Jennifer menjadi She-Hulk karena sepupunya, Hulk. Foto: Marvel?
3. Jennifer menjalani kehidupan sebagai She-Hulk
Jennifer harus melewati masa-masa sulit setelah menjadi She-Hulk. Cibiran dan pandangan aneh terhadap perubahan fisiknya dari orang-orang sekitarnya harus ia terima.
Namun, Jennifer terus berjuang untuk menikmati kehidupannya sebagai She-Hulk. Ia tetap pergi bersama teman-temannya, bahkan mencari teman-teman kencan.
4. She-Hulk menolak jadi anggota Avengers
Setelah mendapat kekuatan super dari perubahannya menjadi She-Hulk, Jennifer ternyata enggan menjadi anggota Avengers. Ia pun mengungkapkannya saat ditanya teman nongkrongnya bernama Nikki.
Dalam trailer tersebut, Jennifer mengaku tidak ingin menjadi anggota Avengers karena ia tidak merasa seperti superhero. Bahkan, ia menilai superhero hanya untuk orang-orang miliarder dan narsistik. Pernyataannya itu seolah menyindir Tony Stark alias Iron Man.
Jennifer Walters menjadi She-Hulk. Foto: Marvel
Serial She-Hulk juga dibintangi para artis ternama yang juga familier di beberapa film Marvel lainnya. Dimulai dari Mark Rufallo, Benedict Wong, dan Tim Roth.