Instagram akan membuat fitur baru tentang NFT. Fitur baru ini sudah mulai diuji coba oleh beberapa konten kreator dan kolektor Instagram di Amerika Serikat.
Nantinya, fitur ini akan dimanfaatkan oleh para kreator untuk meraih penghasilan dengan memanfaatkan teknologi blockchain.
Kepala Instagram, Adam Mosseri memberikan kabar tersebut melalui video singkat di NFT di media sosial tersebut.
Beberapa koleksi digital yang bisa di beli nantinya, seperti karya seni, gambar dan video, dan musik.
Pengguna Instagram nantinya bisa menunjukkan NFT mereka di Feed, Instagram Stories, dan Messages.
Selain itu, NFT juga akan diberi tanda (tag) sebagai \’digital collectibles\’. Pengguna yang menekan tanda tersebut akan melihat informasi NFT lebih detail, seperti nama pemilik dan kreatornya.
Koleksi digital berperan sebagai token yang tidak bisa dipertukarkan. Ada dua blockchain yang mendukung Instagram untuk pamer NFT yaitu, Ethereum dan Polygon.
Akan tetapi, belum ada kabar apakah fitur NFT ini bisa masuk ke Indonesia atau tidak.
Dilansir dari: pramborsfm.com