Jakarta: Franchise game Final Fantasy dikenal karena menyajikan cerita yang menarik dan membuat penggemarnya terikat dengan setiap karakter sekaligus tema dunia fantasi yang sangat utuh. Namun di seri terbaru game ini kemungkinan gamer akan mendapatkan kesan yang berbeda.
Final Fantasy XVI atau Final Fantasy 16 disebut akan menyajikan sesuatu yang berbeda. Game ini bakal fokus ke action atau mungkin pertarungannya ketimbang cerita yang disajikan.
Kabar ini diungkapkan langsung oleh produser game FInal Fantasy XVI, Naoki Yoshida dalam sebuah wawancara dengan stasiun radio Tokyo FM, dikutip dari situs Gematsu. Seri terbarunya diklaim akan sangat action-oriented.
\”Kami ingin pemain tetap bisa menikmati ceritanya, jadi kami menyiapkan mode bagi pemain yang ingin fokus ke cerita game. Makanya akan disediakan dukungan berupa gaya permainan yang lebih mudah,\” ujar Yoshida terkait gamer yang tidak begitu handal di kategori action games.
Yoshida sendiri tidak memberikan bocoran sedikitpun terkait bentuk action-oriented di dalam gameplay Final Fantasy XVI. Sejauh ini game tersebut memang masih dalam tahap pembuatan dan ditargetkan hadir untuk PS5.
Meskipun mengklaim Final Fantasy XVI akan berfokus ke action tapi Yoshida masih menaruh target untuk menciptakan sebuah cerita yang baru di game ini. Dia menyebut ingin cerita di Final Fantasy terbaru lebih dewasa dan berkaitan dengan baik dan buruknya kehidupan nyata.
\”Saya ingin menciptakan dunia Final Fantasy bagi mereka yang memahami baik dan buruknya kehidupan nyata sehingga mereka sangat antusias dengannya,\” tutur Yoshida. Keinginannya ini karena melihat basis penggemar Final Fantasy yang saat ini sudah dewasa.
Final Fantasy merupakan franchise game yang memiliki usia cukup panjang. Seri pertama game ini dirilis pada tahun 1897. Yoshida sendiri yang mengaku sebagai penggemar berat Final Fantasy kini sudah memasuki usia 50 tahun.
Dilansir dari: medcom.id