Populer setelah lagunya yang viral \”Middle of The Night\”, bintang pop Elley Duhé merilis single terbarunya, \”Pieces\”. Lagu terbaru Elley menceritakan tentang seseorang yang menginginkan kita, namun kita tidak langsung memberikan semuanya — karena kepercayaan dan cinta adalah hal yang perlu dimenangkan terlebih dahulu.
Selalu melihat segalanya dari sudut pandang yang lebih besar, Elley dan musik art-pop-nya yang dreamy memiliki nuansa yang sempurna untuk menghadapi masa-masa sulit. Seperti semua karyanya, ia berusaha untuk menemukan harapan saat menghadapi berbagai situasi yang ada.
\”Aku memiliki begitu banyak kepositifan dalam diriku, tetapi aku juga memiliki sisi gelap,\” katanya. Semuanya hidup berdampingan secara harmonis.”
“Aku merasa seperti kita semua hanya bergantung pada planet ini untuk bisa memiliki kehidupan yang berharga.”
“Hidup ini hanya sementara. Dan situasi sekarang memang sangat aneh, tapi memang begitulah hidup ini,\” kata Elley.
Merupakan sebuah perjalanan yang mendalam dan spiritual bagi musisi berusia 29 tahun ini untuk bisa sampai ke sini, tetapi ia tahu bahwa ini memang takdirnya. Elley tumbuh dikelilingi oleh para pecinta musik – dengan ayah dan pamannya yang bekerja sebagai musisi di New Orleans. “Aku akan selalu terpengaruh jika ada seseorang yang memainkan musik – baik itu lagu yang mereka tulis atau hanya memainkan musik favorit mereka. Aku dibesarkan di sekitar musik blues, rock, alternative, classic, country, pop, dan hip-hop. Aku mendapat sample yang baik dari berbagai jenis musik.”
Setelah tampil di berbagai kafe, bar, pesta, dan memanfaatkan setiap kesempatan yang ia miliki, Elley akhirnya mulai tampil mendukung nama-nama besar di sekitar Nashville, Los Angeles, dan Austin sebelum kemudian berhenti sekolah untuk mengasah keahliannya lebih dalam. Sejak pindah ke Los Angeles untuk memulai karir musiknya secara resmi pada tahun 2016, Elley telah merilis serangkaian lagu hits dan megumpulkan jutaan stream. Ia tampil di berbagai festival besar seperti Coachella dan Lollapalooza, dan berkolaborasi dengan musisi ternama termasuk Gryffin dan Zedd, dan membangun hubungan erat yang tak terpisahkan dengan banyak penggemarnya secara daring.
Dilansir dari medcom.id