Bad Bunny menjadi penyanyi yang mencuri perhatian karena lagu-lagunya yang banyak diterima para pendengar. Salah satunya Moscow Mule yang kini berada di posisi ke-9 chart weekly spotify.
Ada beberapa fakta lagu ini yang mungkin belum kamu ketahui. Di samping telah menjadi hits di beberapa negara, lagu ini memiliki makna tersendiri di baliknya.
Terinspirasi dari Alkohol
Lagu ini sepenuhnya terinspirasi dari minuman alkohol A Moscow Mule, koktail asal Amerika yang dibuat dengan vodka, bir jahe, dan air jeruk nipis, setelah Rusia menginvasi Ukraina pada 2022.
Minuman ini berganti nama menjadi Kiev Mule di banyak wilayah. Bad Bunny pun membuat album berjudul Un Verano Sin Ti, salah satu lagunya adalahnya Moscow Mule.
Inspirasi album ini berasal dari minuman pilihan dari sang penyanyi saat dia menghabiskan waktu di pantai selama berbulan-bulan pada musim panas tahun 2021.
Makna Lagu
Lagu ini menjadi ekspresi Bad Bunny saat menyampaikan bahwa dia menjadi terangsang setelah dua kali meminum alkohol tersebut. Dia mengakui perasaan cintanya membludak ketika dia mabuk.
Tanggal Rilis
Moscow Mule merupakan lagu dari album keempat Bad Bunny Un Verano Sin Ti yang rilis pada 6 mei 2022. Moscow Mule menjadi lagu pembuka dalam playlist-nya.
Bad Bunny menulis lagu Moscow Mule, dengan produsernya. La Paciencia, MAG, Mick Coogan dan Scotty Dittrich adalah nama-nama produsernya.
Bad Bunny
Pada awal tahun 2020-an Bad Bunny, yang berasal dari Puerto Rico, adalah salah satu musisi Latin paling sukses di dunia. Termasuk dari album El Iltimo Tour Del Mundo yang dibuat dalam bahasa Spanyol dan menduduki puncak Billboard 200.
Dilansir dari IndoZone