Penyanyi Jeon Somi diduga tak sengaja membocorkan lagu comeback Blackpink. Hal ini dilakukan saat dia sedang Instagram live di studio.
Saat siaran langsung, Jeon Somi berkeliling di sekitar studio untuk mencari tahu sebuah sumber suara. Saat ia sedang mengetuk dan membuka sebuah pintu, terderngat sebuah suara seperti Jennie Blackpink dengan melodi yang asing.
Itu adalah momen yang singkat, kurang dari 3 detik, tetapi bagian dari sumber musik dansa berirama, bocor. Jeon So Mi mengungkapkan kepada salah satu anggota staf yang berada di dalam studio bahwa dia sedang melakukan siaran langsung.
\”Ini bisa sangat buruk,\” ucap Jeon Somi yang kemudian tampak gelisah, dilansir dari Soompi, Jumat, 4 Maret 2022.
Begitu lagu tersebut bocor, banyak netizen yang membagikan klip pendek tersebut di media sosial. Mereka berspekulasi bahwa lagu yang dibocorkan itu sebenarnya adalah lagu baru Blackpink. Pasalnya, karena girl grup tersebut dijadwalkan akan comeback tahun ini setelah musim panas.
Kini, YG Entertainment menghapus berbagai video YouTube dan melaporkan berbagai postingan media sosial terkait karena membocorkan salah satu lagu baru dari label tersebut.
Dilansir dari: medcom.id