Masing-masing agensi Song Joong Ki dan Kim Tae Ri merespons rumor yang menyebutkan dua aktor itu berpacaran. Hal itu tidak benar.
\”Rumor kencan Song Joong Ki dan Kim Tae Ri sama sekali tidak benar,\” tegas agensi Song Joong Ki, High Zium Studio, dilansir dari Soompi.
Agensi yang menaungi Kim Tae Ri pun mengungkapkan hal serupa. \”Rumor kencan itu sepenuhnya salah,\” tutur agensi mmm.
Beredar foto diduga Song Joong Ki dan Kim Tae Ri berkencan
Dilansir dari Allkpop, sebuah laporan menyebutkan bahwa dua pemain film Space Sweepers (2021) itu terlihat berkencan pada 21 Oktober 2022. Pada foto tersebut, Kim Tae Ri bergandengan tangan dengan Song Joong Ki saat berjalan di sebuah gang di Paris, Prancis.
Ini adalah kedua kalinya Song Joong Ki dan Kim Tae Ri menghadapi rumor kencan karena keduanya menjadi dekat setelah membintangi film Space Sweepers.
Song Joong Ki dan Kim Tae Ri terlihat bersama. Foto: Allkpop
Song Joong Ki sebelumnya menikah dengan lawan mainnya di Descendants of the Sun (2016) Song Hye Kyo pada Oktober 2017 dan bercerai pada 2019.
Dilansir dari: medcom.id