Ada kabar gembira bagi para penggemar Payung Teduh. Band indie yang sempat berpisah ini kembali dengan nama Parade Hujan.
Parade Hujan kembali dengan formasi Mohammad Istiqamah Djamad alias Is Pusakata (vokal dan gitar), Comi (bass), Iva Penwyn (trumpet, gitar lele), dan Ale Saksakame (bass).
Kabar ini disampaikan oleh Is Pusakata dalam unggahannya di Instagram, Rabu, 23 November 2022. Is mengunggah Instagram resmi Parade Hujan dengan wajah empat personelnya.
Meski dengan nama baru, Parade Hujan akan tetap membawakan lagu-lagu dari Payung Teduh. Bahkan mereka bersiap melemparkan karya-karya terbaru.
\”Kami berkumpul kembali. Kami bersama kembali dalam berkarya. Semua karya terdahulu tetap ada. Karya baru pun telah menanti hadir ke tengah kalian,\” tulis Is Pusakata, di bagian caption.
\”Inilah kami @parade.hujan. Silakan intip jadwal di waktu depan dan segala proses berkarya dan petualangan selanjutnya,\” sambung Is Pusakata.
\”Karena sejatinya hujan adalah berkah, maka kami merayakan berkah ini dalam Parade Hujan.\”
Kabar bersatunya Payung Teduh dalam nama Parade Hujan pun disambut antusias. Tidak saja dari warganet, tapi juga rekan artis.
\”Masya Allah. Selamat Berkarya (lagi) mas-masku,\” komentar Rizal Armada.
\”Congratsss semuanya, luvss sekali,\” kata Ananda Badudu.
\”Selamat @parade.hujan! Ditunggu karya-karyanya. Semoga berkah selalu bersama kedepannya,\” imbuh musisi Fajar Adi Nugroho.
Dirilis dari : medcom.id