Dwi Sasono dan Surya Saputra mengaku bangga bisa menjadi pengisi suara serial animasi Ibra. Pasalnya, serial produksi Manara Studios itu memiliki banyak ajaran kebaikan, khususnya untuk anak-anaknya.
\”Ini pertama kalinya saya mengisi suara buat animasi. Merasa beruntung dan bangga ini karya animasi lokal, dan membuat saya semakin semangat,\” kata Dwi Sasono di Jakarta.
Dalam serial ini, Dwi Sasono mengisi suara Tokek, salah satu sahabat Ibra yang suaranya diisi oleh Ali Fikri. Sesuai namanya, Dwi harus menirukan suara tokek setiap kali mengawali pembicaraan. Dwi bersyukur Archie Hekagery sebagai sutradara banyak membantunya. Kebetulan, Archie merupakan penulis serial Tetangga Masa Gitu yang dulu diperankan Dwi.
\”Saya merasa beruntung dan berterimakasih banyak, akhirnya untuk anak saya ada tontonan yang baik. Ini dikemas dengan musikal unik dan punya warna yang baru. Mungkin tayangan yang bagus banyak, tapi yang baik itu jarang. Kalau serial ini salah satu tayangan yang baik dan bagus,\” kata Dwi Sasono.
Hal serupa dirasakan Surya Saputra yang mengisi suara karakter Pak Kiai. Bagi suamu Cynthia Lamusu ini, serial Ibra menjadi tontonan wajib anak-anak Muslim karena memperkenalkan ajaran-ajaran Nabi Muhammad.
\”Mengenalkan kisah Rasul ke anak muda lewat animasi, lewat cerita. Kalau lewat animasi begini lebih mudah. Kalau kita sekadar bercerita saja kadang terlewat begitu saja. Tapi kalau bisa ditonton berkali-kali semoga bisa kebawa sehingga anak-anak bisa belajar mengenai adab Rasul. Saya senang sekali bisa membawa perubahan,\” kata Surya Saputra.
Serial animasi Ibra tayang setiap Minggu di saluran Youtube Ibra Berkisah. Serial animasi karya Menara Studios yang berkolaborasi dengan Mizolla Studios ini juga direncanakan tayang di televisi.
Dilansir dari Medcom.id