Extraordinary Attorney Woo merupakan drama Korea terpopuler saat ini. Bahkan, drama yang dibintangi Park Eun Bin tersebut memuncaki daftar Top 10 di Netflix.
Extraordinary Attorney Woo menyoroti seorang pengacara genius dengan sindrom spektrum autisme bernama Woo Young Woo (Park Eun Bin). Ia memulai kariernya di Firma Hukum Hanbada dan menyelesaikan sejumlah kasus hukum bersama pengacara-pengacara lain.
Namun, kepopuleran Extraordinary Attorney Woo tak selalu berdampak baik. Diungkap oleh salah satu netizen di forum online, nama Woo Young Woo kini menjadi bahan perundungan di kalangan siswa SMP di Korea Selatan.
Woo Young Woo kini dijadikan istilah yang digunakan anak-anak SMP untuk menghina orang lain. Alih-alih menggunakan kata \’bodoh\’, mereka melakukan perundungan dengan menyebut \’Dasar kau Woo Young Woo!\’.
Netizen lain kemudian bercerita mengenai apa yang terjadi di sekolah tempat istrinya bekerja. Di sekolah tersebut, ada seorang anak dengan kondisi yang lebih parah dari Woo Young Woo.
Advertisement
Hal tersebut membuat ia diganggu oleh teman-teman sekolahnya. Teman-temannya akan membully hingga merendahkan murid tersebut, seperti bilang \’Kenapa kau tidak sepintar Woo Young Woo?\’.
Sejumlah pengakuan tersebut mendapatkan beragam respons dari netizen di Korea. Tak sedikit yang kemudian menyoroti bagaimana orangtua zaman sekarang yang seharusnya mendidik anak-anak mereka dengan lebih baik.
\”Kurasa permasalahannya ada pada orangtua. Mereka harus mendidik anak-anak mereka agar tidak bicara hal-hal semacam itu,\” ujar salah satu netizen.
\”Ada masalah apa dengan anak-anak zaman sekarang?\” tambah lainnya.
Sementara itu, Extraordinary Attorney Woo berhasil menempati posisi nomor satu dalam Netflix Global Top 10 Non-English TV charts selama dua minggu berturut-turut. Pada minggu ini Extraordinary Attorney Woo mencatat jumlah penayangan global sebanyak 45,58 jam, atau naik 90 persen dibandingkan minggu lalu. Serial ini juga menempati posisi pertama di delapan negara dan masuk dalam posisi 10 teratas di 22 negara dalam kategori TV Non-English.
Dilansir dari : Detik.com