Winky Wiryawan membawa kabar kurang mengenakkan. Musisi dan aktor itu mengumumkan dirinya terpapar virus covid-19.
\”Teman-teman semua, gue mau kasih tau kalo gue positif Covid,\” tulis Winky Wiryawan di Instagram.
Akibat kondisinya itu, Winky terpaksa membatalkan sejumlah jadwal panggung yang menghadirkannya. Musisi 43 tahun itu pun meminta maaf atas pembatalan itu. Dia berjanji bakal mengatur jadwal baru untuk menyapa penggemarnya lagi.
\”Gue minta maaf karena enggak memungkinkan utk gue bisa main di bbrp private party di minggu ini dan juga di event hari Kamis, @bigbrothersudirman (Jakarta) & di event Sabtu ini, @lxxybali (Bali). Gue dan tim management akan me-reschedule secepatnya. Maaf banget atas ketidaknyamanan semuanya. I\’ll see u soon,\” katanya.
Berkaca dari pengalamannya itu, Winky mendapat pelajaran penting. Dia bertekad tetap mengenakan masker meski banyak orang meminta membukanya saat berfoto bersama.
\”Ps: Buat ke depannya minta tolong dihargai kalo mau foto, gue tetap memakai masker, gue lagi jalan shooting untuk menjaga kenyamanan, keamanan & kesehatan bersama, gue harus selalu patuhi prokes,\” tegasnya.
Dilansir dari Medcom.id