Jon Batiste membawa pulang piala Grammy Awards kategori Best Music Video. Penghargaan tersebut menjadi kemenangan keempatnya dalam acara Premiere Ceremony Grammy Awards ke-64.
Penyanyi multitalenta asal Louisiana, Amerika, Jon Batiste memenangkan penghargaan dalam kategori Best American Roots Performance dan Best American Roots Song untuk lagu “Cry”, Best Score Soundtrack for Visual Media untuk soundtrack-nya dalam film Disney-Pixar 2020 “Soul”, dan Best Music Video untuk lagu “Freedom”.
“Freedom” berhasil mengalahkan video musik kepunyaan sederet penyanyi ternama seperti “Shot in The Dark” milik AC/DC, “I Got a Kick Out of You” milik Tony Bennett dan Lady Gaga, “Happier Than Ever” milik Billie Eilish, “Montero (Call Me by Your Name)” milik Lil Nas X, “Good 4 U” milik Olivia Rodrigo, dan “Peaches” milik Justin Bieber.